Situasi Terkini Rusia vs Ukraina, Jumat 25 Maret


Keadaan Kota Kiev Ukraian, setelah di invasi Oleh Rusia

    Jakarta, CNN Indonesia -- Invasi Rusia di Ukraina sudah berlangsung sebulan. Berbagai dialog pun terus diupayakan antara kedua negara guna mengakhiri peperangan. Namun, serangkaian dialog yang telah berlangsung masih belum membuahkan hasil. Rusia juga masih terus menggempur sejumlah wilayah di Ukraina terlepas dari anggapan. Berikut rangkuman situasi terkini Rusia vs Ukraina, Jumat (25/3) pagi:

NATO Klaim 15 Ribu Tentara Rusia Tewas Satu Bulan Invasi ke Ukraina

    Dua pejabat militer NATO mengatakan pihaknya memprediksi ada 15 ribu pasukan Rusia yang tewas selama sebulan invasi di Ukraina, Rabu (23/3). "Estimasi yang kami miliki dari apa yang disampaikan orang Ukraina, apa yang Rusia biarkan kami ketahui, secara sengaja atau tidak, karena kesalahan terjadi saat perang, dan dari intelijen yang kami dapatkan dari sumber terbuka, kami berpikir Rusia telah kehilangan tujuh ribu sampai maksimal 15 ribu [pasukan] karena kematian," kata salah satu pejabat, Rabu (23/3. "Secara statistik dalam konflik, saat satu tentara Anda tewas, Anda secara umum memiliki tiga tentara terluka, jadi kita Anda mengalaminya empat kali lipat, saya akan mengatakan ada 30 ribu hingga 40 ribu kehilangan, kehilangan karena tewas dalam aksi, terluka dalam aksi, tawanan perang menghilang, Anda tidak tahu apa yang terjadi pada tentara," kata pejabat itu.




Komentar

Postingan populer dari blog ini

Paparan ICT

Selama Kegiatan